Promosiin Web kamu lewat Facebook

Pasti kita sering banget lihat blog seseorang yang bisa dikomentarin lewat facebook dan juga bisa di'like'2 gitu..
Huu,, jadi pengen juga deh, blog kita bisa di'like' ma orang trus kita bisa tau, siapa az yang me-'like' blog kita itu.. iya kan? pasti asyik banget deh,.

Nah, Tips dan Trik kali ini, kita akan membahas tentang bagaimana caranya menambahkan Like Box (untuk men-like blog kita) dan membuatnya bisa terkoneksi dengan facebook, so, blog kita bisa rame dikunjungin orang-orang,.

Ok, yuk, kita capcusss.. ^_^

1. Login dulu ke halaman facebook kamu. Lalu masuk ke alamat : http://www.facebook.com/pages/create.php

2. Buatlah halaman pribadi kamu...


isikanlah hal-hal yang diperlukan untuk mengisi halaman pribadi kamu...

3. Setelah halaman pribadi kamu tercipta, sekarang kliklah link "Sunting halaman" yang terletak dibawah foto.

4. Lanjutkan dengan memilih pilihan "Pemasaran" lalu "Tambahkan kotak suka ke website Anda".


5. Kita akan masuk pada halaman Social Plugin untuk membuat Like Box. Masukkanlah alamat URL facebook kamu, kemudian atur ukuran kotak agar sesuai untuk ditempatkan di blog kamu, lalu pilih "Get Code" untuk mendapatkan kode dari Like Box yang dihasilkan.




NB. Kode dari facebook terdiri dari 2 bagian, yaitu iframe atau XFBML. Yang paling mudah adalah dengan menggunakan iframe karena dapat langsung dicopy-pastekan ke widget di blog, tanpa ada modifikasi apapun.

Berikutnya adalah tahap untuk meletakkan kode tersebut pada blog. Karena aku menggunakan blogspot, maka beginilah caranya...

1. Login pada blogspot kamu, lalu pilih tab Layout untuk menambahkan widget.



 copy dan pastekan code yang kita dapat pada halaman Like Box tadi ke widget kita, kayak gini :

 trus, pilih simpan,.. dan lihatlah bagaimana hasilnya....










0 Komentar